Pelajaran Tauhid : Mengesakan Allah 12-06-2013

"Assalamualaikum... Ma, Dilla sakit..Pusing, Ma..."
Cuma itu yang kami ingat. Anak kami yang ceria mengeluh pusing. Wajahnya pucat, bibirnya kering. Sebisa mungkin kami berupaya mengobatinya,
"Obat ya, Nak. Ini diminum ya...Kalo minum obat, kita bisa sembuh.."
Jawaban yang kami terima begitu mengejutkan,
"Nggak, Ma. Biar sehat ya minta sama Allah saja. Dilla pengen di bacain Quran saja. Mama ngaji Al Baqarah saja di dekat Dilla ya, Ma?"
Ya Allah...Begitu kuat tauhid yang tertanam dalam sanubarinya. Malu sekali kami saat itu. Kami yang sering mengingatkan anak - anak kami akan keberadaan Allah, lupa menyertakan Allah dalam ikhtiar kami dalam mengupayakan kesembuhan mereka. Astaghfirullah aladzim...
Dan benar, hanya dalam beberapa saat setelah membaca sedikit ayat Al Baqarah, Dilla sudah tertidur pulas.
Saat itu kami beranggapan, Dilla hanya beralasan saja untuk menolak obat karena sejak bayi dia sudah anti obat. Setiap diminumkan obat kala sakit, selalu saja dia muntahkan. Mungkinkan ini karunia Allah, sehingga mulut mungilnya senantiasa mengingatkan kami untuk mengingat Allah? Wallahu'alam...

"Dan bila aku sakit, maka Allah yang menyembuhkanku." (QS. Asy-syu'araa' : 80)
"Dan sekiranya Al - Quran Kami jadikan sebagai bacaan dalam bahasa selain Arab niscaya mereka mengatakan, "Mengapa tidak dijelaskan ayat - ayatnya?" Apakah patut (Al - Quran) dalam bahasa selain bahasa Arab sedang (rasul), orang Arab? Katakanlah, "Al - Quran adalah petunjuk dan penyembuh bagi orang - orang yang beriman. Dan orang - orang yang tidak beriman pada telinga mereka ada sumbatan, dan (Al - Quran) itu merupakan kegelapan bagi mereka. Mereka itu seperti orang - orang yang dipanggil dari tempat yang jauh." (QS. Fussilat : 44)
Share on Google Plus

About Admin

Khazanahislamku.blogspot.com adalah situs yang menyebarkan pengetahuan dengan pemahaman yang benar berdasarkan Al-Qur'an dan As-Sunnah dengan pemahaman generasi terbaik dari para sahabat Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam beserta pengikutnya.
    Blogger Comment

0 komentar:

Post a Comment


Terima Kasih Telah Berkunjung di khazanahislamku.blogspot.com

Berikan Komentar dengan Penuh ETIKA untuk kita Diskusikan bersama